Total Tayangan Halaman

Kamis, 20 Oktober 2016

Semusim Rindu

Sejenak termenung disudut malam, seperti langit terang berbintang, sesekali sang bulan menatap penuh malu ntah kenapa dia begitu sendu dan lembut menatapku disini.

Segelintir senyuman terbias dari bibirku seakan aku dan sang bulan saling menyimpan sesuatu yang indah, sungguh suatu suasana yg merindu.

Aku disini menguntai setajuk rasa dengan dekapan rindu yg bersemi dalam benakku, malam ini begitu setia menemaniku seakan kami memadukan rasa yg sama.

Heii kamu bukankah malam ini begitu indah, sang bulan melontarkan senyum syahdunya pada penduduk malam, seakan dia hendak mengucapkan berdamailah dalam bumi Tuhanmu ini, saling mencintailah kalian supaya damai kehidupan dan penghidupan kalian.

Aku menyimpan ini semua dalam semusim rindu.
Berdamailah dalam rinduku.🌹

01:01 /20 okt 2016

Minggu, 30 Agustus 2015

Gelap tak Berpola

       Hei guys, malam senin ini serasa sedih sekali, seakan" bulan disana membuat suasana malam ini begitu hening dan senyap.
       Aku cuman bisa bercanda ria menghilangkan kesedihan ini dngan lantunan beberapa irama dengan sebuah gitar merah ini, demi malam menghidupkan hati yg menyatu dengan heningnya malam ini.
      Awan serasa segan untuk meneteskan air hujannya demi membasahi hati ini, ibarat tanah rapuh kering dan retak lama tak dibasahi nikmat dari yang Maha Pemberi.
      Mungkin lantunan irama ini yg bisa menghibur dedaunan yg gugur dimalam sunyi ini, mungkin hanya dengan alunan gitar ini yg bisa membuat bunga layu itu bisa mekar kembali pada esok hari, dia sudah lama tak tersentuh tangan lembut, dia hanya bisa digrogoti ulat yang merusak indahnya pola rupawannya.
      Mungkin hanya alunan suara yang tak semerdu nyanyian ibuku ini yg kulantunkan demi penyejuk udara agar para rerumputan bisa bernyanyi bersamku malam ini.
     Mungkin dengan petikan senar gitar ini yang dapat membuat luluh hati sang permaisuri disana biarpun alunan nya seperti bisu tanpa makna namun menyimpan sebuah isyarat bahwa malam ini begitu sunyi tanpanya.
     Bukan kah bintang disana masih bercahaya bulan?, kenapa engkau tidak menampakkan nya demi menghibur hati ini, walaupun hanya mengintipku saja disudut malam ini tidak apa", demi indahnya langitMu betapa indahnya jika Engkau terus menemaniku dengan bintang Mu.
      Heii malam tunjukkan keriangan malammu aku belum terlelap, aku belum siap bermimpi di balik selimutku, aku masih ingin menikmati malammu ini dengan sepercik cahaya bintang dan bulan dilangit sana, bernyanyi bersama mereka walaupun tak senada.
     Tak senada bukan berrti tak seirama hati kita yang menentukan irama ini akan beralun kemana.

Jumat, 31 Juli 2015

Torehan Pemuda

Selamat sore para pemuda..!
Disaat kamu termenung melihat mentari tenggelam diufuk barat, dikala itu kamu berfikir apakah ia datang lagi untuk hari esok mu?.
Kemudian kamu melihat lukisan alam di malam senjaa dengan sejuta panorama membentang luas, dan kamu melarang malam itu berlalu.
Apakah kamu tidak pernah berfikir nikmat Dia itu sungguh tidak terhingga ?

Wahai pemuda, janganlah berkeluh kesah lagi, bulan disana sudah terlalu banyak menerangi keluh kesahan orang" dibumi dikala malam menjelma menjadi sebuah misteri.

Wahai pemuda, janganlah kamu menyalahkan panasnya mentari dikala ia menerangi bumi mu ini dengan sejuta asa dan harapan para manusia.

Adanya tawamu itu jika kamu mengerti apa itu kesedihan, adanya senyummu itu jika kamu mengerti apa itu keikhlasan dalam perjuangan.

Pemuda itu bukan untuk disombongkan tapi patut dibanggakan 💪👊
Salam islam itu tangguh ✋

Jumat, 19 Juni 2015

Kelembutan itu ❀ ✿

hai, apa kabarmu disana?
mudah"an masih sehat selalu, 
sebenarnya sapaan ini sudah lama untuk ku buat dalam tulisan ini. kali ini tulisan yang menyapa kabarmu.
ini bukan untuk sekedar modus ataupun mengumbar" bahwa ini pembuktian, itu terlalu besar tapi ini kesederhanaan dari hati.

namamu, namaku sudah tidak asing lagi disini, nama" yang sekian banyak lagi gokil itu sudah kusimpan jauh" hari, bukan dalam dompet ataupun lembar" buku contekan tapi dalam satu kotak yang jauh" hari juga telah kubuat. mudah"an kotak ini tahan sampai waktu

yang tepat itu datang untuk dibuka, kuncinya aku serahkan padamu dan kotaknya akan kusimpan, simpan kuncinya baik" dan akan kusimpan kotaknya baik". jaga kuncinya jangan sampai berkarat ataupun patah, dirimu itu lembut maka jaga kuncinya dengan lembut supaya aku bisa belajar menjaga kotak ini juga dengan kelembutan.

Sekarang cita-cita, cita"mu dan cita"ku sudah kusimpan dalam do'aku, jangan biarkan alam yang mengaturmu dengan menciutkan asa dan harapanmu dibalik kelembutanmu ada sosok yang kuat dalam dirimu maka jadilah dirimu seperti padi makin berisi semakin tunduk kepada yang Maha pencipta, dunia akan maju jika wanitanya cerdas dan tangguh serta ta'at pada tiang Agama. jika suatu saat nanti kita sudah diujung tangga yang sama kita akan bercerita tentang asa dan harapan bersama.


Kita itu manusia, jika aku salah dalam langkah ataupun salah cara dalam mengarahkan hidup ini tegur aku dengan kelembutanmu, agar aku bisa tenang dan bisa belajar arti kelembutan itu, jika aku susah untuk mempelajarinya pelan" ajarkan aku dengan perlahan, supaya aku bisa penuh kelembutan dalam mengajarimu nanti. namun jika itu mustahil bagimu selipkan satu do'a untukku agar Allah yang menegur diriku.


Kelembutan itu yang pertama mengenalkan dirimu kepadaku. (Putir❀ ✿ ❁ ✾ ✽ ❃ ❋)

Senin, 23 Maret 2015

Bukan Sekedar Kebodohan Belaka

 Selamat siang para penerus bangsa, mudah"an kita semua masih bisa mnginjakkan kaki dengan kuat ditanah bumi pertiwi ini, demi masa depan kita bersama kita halau badai dan hujan yang menghantam demi menjaga kebenaran itu akan selalu berdiri dimana".

  Apakah hari ini kamu telah menuliskan sebuah mimpi dilangit sana untuk hari esokmu nanti?
bukan sebuah mimpi yang konyol yang ditertawakan orang tapi mimpi sederhana dan bermakna besar bagi perubahan.

 Ini bukan sekedar kebodohan belaka bagi kami para penerus, jika kalian disana bermain dengan permainan kalian dengan sedemikian rupa, kami juga akan membuat permainan dengan kata" kejujuran dan kebenaran disini, sudah terlalu banyak penerus disana tidak mendapatkan Hak untuk berdiri disamping kami, jangan biarkan mereka menatapi nasib mereka dengan selalu melihat kaki mereka tidak bisa berinjak di tanah ini, ini bangsa kita butuh generasi cerdas dan bijak bukan pintar dan berlagak sombong.

HAPPY BIRTHDAY - 20

 Selamat Ulang tahun yaa dek, semoga sisa umurmu semakin berkah dan langkahmu dipermudah selalu oleh yang Maha Mempermudah.

 Jangan sesali kesalahan dimasa silam, perbaiki dengan kebaikan ditahun ini, jadilah orang yang bermanfaat bagi dirimu dan orang disekitarmu, itu sesungguhnya arti hidup yang benar.

 Menjadi orang penting itu baik tapi lebih penting jadi orang baik

      "Salam semangat dariku selalu"

Cari di blog ini